3 Rahasia Membuat Kata Kata Promosi Menarik Orang Untuk Beli

Untuk yang berjualan, pastinya pernah bikin iklan donk.

Faktanya membuat iklan yang menarik itu tidak mudah.

Sudah susah payah bikin penawaran kemudian di posting di facebook, kamu tunggu berharap ada respon tapi tidak ada.

Besoknya kamu coba ulang membuat iklan lagi dan posting lagi.

Begitu seterusnya sampe kamu merasa bosan, kenapa iklan saya tidak ada responnya?!

Stop

Evaluasi, jangan-jangan promosi yang kamu buat memang tidak menarik calon pembeli.

Kali ini saya akan bagikan gimana cara bikin kata kata promosi yang menarik sehingga terjadi penjualan.

Mau tau? simak sampai selesai.

Gunakan : Headline – Offer – CTA (Call to Action)

Mari kita bahas

3 cara mudah membuat kalimat promosi yang menarik :

1. Headline

bagaimana membuat orang berhenti scroll dan tertarik untuk dengan penawaran kita

Contoh :

  • Garansi 100% Uang Kembali
  • Ada Promo Khusus Hari Jumat
  • Apartemen mewah di Serpon mulai 3 jutaan
  • Kavling villa seluas 100M2, lebih murah dari harga sepeda Brompton.
  • Garansi Uang Kembali Apabila Tidak ada Hasil
  • dan lainnya

2. Offer

apa penawaran yang kamu berikan.

Contoh :

MADU MALIKA (MADU BUNGA JINTAN HITAM) 250gr. Harga Rp45.000

3. Call to Action

ajakan untuk langsung membeli produk yang kamu tawarkan

Contoh :

  • Konsultasi Klik Disini
  • Order silahkan Hub 08190213XXXX
  • Klik Disini
  • Pesan Disini
  • Beli Sekarang Juga!
  • dan lainnya

Contoh kata kata untuk promosi

  • Makanan : Beli 4 Thai Tea, Cuma Bayar 3 Setiap Hari Ahad. Pesan Disini!
  • Pelangsing Badan : Garansi 100% Uang Kembali. Dapatkan Tubuh Ideal Dengan Menkonsumsi Flimty. Hubungi : 0812-4142-XXXX (Tsel)
  • Fashion : Ada Promo Khusus Hari Jumat, Buy 2 Get 1 Free, khusus pembelian di minggu pertama 2021. Berlaku di seluruh Store kami.
Baca Juga :  7 Rekomendasi Toko Shopee Berlokasi di Surabaya

Akhir kata, demikian sudah kami bagikan cara mudah membuat kata kata promosi yang menarik, lakukan tes untuk produk anda dengan metode diatas.

Jangan pernah puas dan lakukan tes terus sampai ketemu kata-kata paling cocok.

Terima kasih sudah membaca dan silahkan di share.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top