Kripto Menjadi Investasi Masa Depan yang Menjanjikan, Benarkah?

Seiring dengan semakin majunya zaman dan pengetahuan tentang pengelolaan keuangan, semakin banyak orang yang mulai memikirkan investasi masa depan. Investasi tersebut dilakukan sebagai persiapan finansial ketika nantinya sudah tidak bekerja lagi atau tidak berpenghasilan. Disamping itu, investasi juga bisa bermanfaat untuk menambah keuangan demi memenuhi kebutuhan saat ini.

Kalau dulu investasi identik dengan produk-produk reksa dana seperti obligasi, saham serta surat berharga lainnya, maka sekarang lebih luas lagi. Investasi juga tidak hanya sebatas dengan membeli properti ataupun logam mulia dengan harga tinggi karena ada cara yang lebih mudah dilakukan. Salah satunya adalah dengan membeli mata uang digital kripto atau populer disebut cryptocurrency.

Alasan Kripto Adalah Investasi yang Menjanjikan

Kripto adalah mata uang virtual atau digital yang dilengkapi dengan kode kriptografi sehingga membuatnya sangat sulit bahkan tidak mungkin digandakan maupun dipalsukan. Kripto menggunakan jaringan yang terdesentralisasi berdasarkan suatu teknologi yang dinamakan Blockchain.

Kripto telah berhasil menyihir masyarakat di seluruh dunia dengan nilai yang kian fantastis di tahun 2021 lalu. Sama halnya dengan reksa dana dan lainnya kita juga bisa memilih jenis mata uang kripto yang akan dijadikan sebagai instrumen investasi.  Lalu apakah alasan yang membuat orang yakin bahwa investasi kripto akan memberikan keuntungan menjanjikan? 

Melansir data CNET perjalanan kripto pada tahun 2022 nantinya akan semakin menggairahkan dengan alasan sebagai berikut :

1. Gerakan Kripto Menuju Arus Utama

Perusahaan-perusahaan besar dan terkemuka di dunia telah seringkali melakukan penjajakan apakah kripto akan cocok dengan bisnis yang mereka jalankan.  Sebagai contoh sebut saja Elon Musk sebagai pemilik Tesla yang seringkali menyatakan bahwa kripto bisa menjadikan kita sebagai jutawan dalam semalam saja. 

Baca Juga :  Keindahan Kepulauan Ionian

Elon Musk juga menyatakan bahwa kripto adalah seni digital yang nilainya mahal. Belum lagi langkah yang dilakukan oleh eksekutif Starbucks bagaimana cara menggunakan mata uang digital kripto tersebut. Hal-hal seperti itulah yang membuat masyarakat menjadi penasaran dan ingin mencoba berinvestasi dengan kripto. Apalagi banyak pilihan jenis yang bisa dipilih seperti Bitcoin, Ethereum, Shiba Inu, Dogecoin dan sebagainya.

2. Terciptanya Peluang Baru Melalui NFT

Beberapa bulan yang lalu kita dikejutkan dengan berita tentang Ghozali yang foto-foto selfie-nya laku dijual ratusan juta dalam bentuk NFT. Non Fungible Token atau NFT yaitu token kripto yang tidak bisa ditukar karena menjadi semacam identitas pribadi dari pemilik yang akan diverifikasi oleh blockchain.

NFT ini dapat diartikan juga sebagai token kripto dengan nilai keunikan sehingga banyak seniman yang menjadikannya sebagai aset. Menurut prediksi di masa depan nantinya NFT bahkan bisa jauh dari sekedar karya seni namun bisa juga dijadikan sebagai akses pembelian untuk produk-produk terbatas misalnya atau untuk masuk pada video game online favorit.

3. Peluang Adanya Aturan Baru untuk Kripto

Smartphone with Bitcoin trading chart on the screen. Holding in hand a gold Bitcoin Cash coin. Trading on the cryptocurrency exchange.

Adanya fakta bahwa kripto juga memiliki risiko yang cukup tinggi namun hal tersebut sepadan dengan keuntungan yang ditawarkannya. Menyikapi fakta tersebut Gurvais Grigg menyatakan bahwa seharusnya pemerintah harus melakukan kerjasama dengan para pelaku kripto melalui kerangka peraturan yang jelas. Dengan begitu diharapkan konsumen atau pengguna kripto dapat memperoleh jaminan perlindungan keamanan atas investasinya tersebut serta bisa mendorong tumbuhnya inovasi.

Harga cryptocurrency di pasar saat ini juga semakin bagus saja. Menurut laman Coinmarketcap.com harga Bitcoin (BTC) mencapai USD 40,550.81 atau naik 1,49%, Ethereum (ETH) yaitu USD 3,037.64 naik 0,22% dan Dogecoin (DOGE) USD 0.146 naik 1,37%. Dari pergerakan beberapa koin kripto populer tersebut sudah jelas cryptocurrency dapat menjadi investasi masa depan.

Baca Juga :  10 Model Baju Korea Wanita Terbaru 2023

Indodax Academy adalah kanal yang akan membantu Anda belajar tentang seluk beluk kripto sebelum memulai berinvestasi. Setelah paham dan menguasai ilmunya, barulah Anda bisa membeli ataupun menjual kripto melalui website resmi atau aplikasi Mobile Apps sebagai Crypto Exchange pertama yang hadir di Indonesia.

Sumber :

https://investasi.kontan.co.id/news/5-prediksi-bitcoin-nft-dan-masa-depan-kripto-tahun-2022?page=all

https://www.cnbcindonesia.com/tech/20220203121554-39-312582/menerka-masa-depan-aset-crypto-di-indonesia

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top