Tender care adalah produk legendaris oriflame yang dikenal memiliki banyak manfaat karena kandungan alaminya.
4 Varian Tender Care Oriflame dan Manfaatnya :
- Original (pink muda)
- Special edition Anniversary (gold)
- Blackcurrant (ungu)
- Bilberry Seed Oil (biru)
Baca juga : Kata Promosi Produk Oriflame
25 Manfaat Tender Care Oriflame :
1. Melembabkan bibir
Saya punya masalah dengan bibir kering bahkan sampai menghitam.
Lalu saya pakai tender care ini sebagai pelembab bibir. Biasanya saya pakai ketika mau tidur.
Saat akan bepergian, saya pakai tender care sebelum pakai lipstik.
Alhamdulilah sekarang masalah bibir kering saya sudah teratasi.
2. Meredakan luka karena minyak panas atau air panas.
Saya punya pengalaman pribadi saat kulit kena cipratan minyak panas, lantas pakai tender care ini. Rasanya adem dan sakitnya cepat hilang.
Noda hitam di kulit yang sudah lama juga langsung memudar karena pakai tender care.
3. Fungsi tender care untuk Scrubbing dan masker
Saya juga gunakan tender care sebagai scrubbing dan masker wajah (termasuk bibir). Untuk bahannya tender care di campur madu dan gula pasir yang sudah digerus.
4. Meredakan panas saat mengupas bawang.
Manfaat tender care yang terasa sekali di kegiatan sehari-hari adalah jika kulit tangan Anda panas karena mengupas bawang, Oles saja dengan tender care untuk meredakan panasnya. Bahkan panas karena deterjen juga bisa sembuh dengan tender care.
5. Mengatasi pendarahan ringan seperti kena pisau.
Luka karena benda tajam, bisa pakai tender care. Oleskan pada luka dan area sekitarnya. Luka cepat mengering.Luka karena memencet jerawat juga bisa diatasi dengan tender care.
Note :
Siang tadi keponakan saya jatuh di sekolah. Saya oleskan tender care dan Alhamdulilah langsung sembuh.
Baca juga : Manfaat Essential Fairness Oriflame
6. Membantu regenerasi kulit.
Tender care membantu penyembuhan luka pada kulit ataupun kulit yang terkelupas dan menyamarkan bekasnya.
7. Mengurangi efek sinar matahari.
Meminimalisir efek buruk sinar matahari seperti noda gelap di wajah (hiperpigmentasi).
Panas karena senagat matahari juga bisa reda dengan tender care ini. Coba saja!
8. Gigitan serangga.
Gatal karena gigitan serangga : nyamuk, semut, lebah dan lain-lain dapat di redakan dengan tender care.
9. Melembabkan kulit yang kering.
Seperti kutikula (area pinggir kuku), siku, lutut, atau tumit kaki agar kulit terjaga kelembabannya.
10. Mengatasi ruam kulit.
Ruam kulit seperti:
– Ruam popok pada bayi. Bersihkan kulit bayi dan keringkan lebih dulu sebelum mengoleskan tender care.
– Ruam pada lipatan tubuh yang biasanya muncul pada orang gemuk (lipatan lemak).
Baca juga : Success Plan Oriflame Terbaru
11. Menetralisir kulit wajah.
Saat ingin mengganti produk skin care wajah, jangan dilakukan secara tiba-tiba. Hentikan dulu penggunaan skin care yang biasa kita gunakan selama 2 minggu. Kemudian gantikan dahulu dengan tender care agar kulit tidak kering.
12. Memudarkan bekas cacar bahkan bekas operasi caesar.
Bekas luka seperti cacar, operasi caesar, kena knalpot bisa diatasi dengan mengoleskan tender care.
Tentunya harus dilakukan dengan telaten hingga bekas luka memudar. Begitu juga luka bisa pakai produk ini.
13. Menyembuhkan cantengan.
Gunakan tender care secara teratur pada tangan atau kaki yang terkena cantengan.
14. Mengatasi kapalan dikaki dan tangan.
Telapak tangan atau kaki yang kapalan dapat dihilangkan dengan mengaplikasikan tender care.
15. Meredam alergi
Alergi seperti karena makanan, caranya oleskan saja di bagian kulit yang kemerahan atau gatal-gatal.
Baca juga : Rekomendasi Skincare Untuk Ibu Hamil Dan Menyusui
16. Sebagai base eye shadow
Agar warnanya lebih terlihat gunakan tender care sebelum menggunakan eye shadow.
17. Meredakan biang keringat anak dan dewasa.
18. Mengecilkan pori-pori wajah.
19. Menyembuhkan sariawan
Pengalaman beberapa kawan yang pernah sariawan dan memakai produk ini alhamdulilah sembuh. Buat yang rutin kena sariawan, wajib banget stok produk ini di rumah. oke
20. Mempertegas pemakaian alis
21. Menyembuhkan lecet puting payudara akibat menyusui
Pengalaman istri saat punya anak pertama kami, terasa perih karena lecet menyusui bayi. Untungnya dengan hanya mengoleskan tender care, masalah bisa hilang. Jadi manfaat tender care oriflame untuk payudara jelas terasa sekali. Cobain dech!
22. Meredam peradangan akibat jerawat
Kita tahu namanya jerawat kan bikin sebel banget, nah dengan hanya mengoleskan tender care, warna apapun biru, merah tak masalah. Bisa mengatasi masalah jerawat anda. Jadi manfaat tender care untuk wajah salah satunya memang untuk jerawat.
23. Mengatasi luka bakar ringan
24. Melembabkan kulit sekitar hidung akibat flu
25. Melembutkan dan menutrisi daerah sekitar mata
Pertanyaan yang biasanya ditanyakan :
- Apakah tender care bisa mengecilkan pori-pori? Tentu saja bisa.
- Apakah tender care bisa menghilangkan komedo? Bisa. Saya biasanya menggunakan es batu untuk mengeluarkan komedo. Kemudian oleskan tender care dengan cara dipijat pelan pada wajah. Biarkan beberapa menit lalu basuh hingga bersih.
Baca juga : Manfaat Sabun Silk Oriflame
Kelebihan Tender Care Oriflame :
- Kemasan mini (isi 15ml), mudah dibawa kemana-mana.
- Hemat karena cukup dicolek sedikit krimnya sudah terasa berminyak dan lembab di kulit.
- Manfaatnya banyak, mulai dari kecantikan hingga P3K (Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan)
- Harga murah.
Cara Pakai Tender Care Protecting Balm :
- Bersihkan tangan sebelum mengambil krim. Kalau kuku anda panjang, bisa gunakan cotton buds supaya tidak menyangkut di kuku.
Karena krim sangat berminyak, oleskan krim sedikit demi sedikit supaya tidak terasa berminyak setelah dioleskan.
Harga tender care oriflame tahun 2023 Rp.16.500 – 30.500.
Akhir kata, demikian artikel kegunaan tender care oriflame, semoga bermanfaat. Boleh di share lagi.
Seorang istri yang sholehah, ibu dari 3 anak yang sabar (belajar sabar dari anak-anak dan suamiya). Paling sering mengucap astagfirullah… you know kenapa ya??!!