5 Rekomendasi Tas Ransel Pria untuk Kebutuhan Harian Anda

Tas ransel menjadi salah satu jenis barang yang sangat diminati oleh para kaum pria terutama untuk digunakan sehari-hari. Mulai dari bekerja, kuliah atau sekedar untuk jalan-jalan mereka seringkali menggunakan jenis tas ini. Untuk itu, kaum pria membutuhkan rekomendasi tas ransel pria yang berkualitas dan mudah didapatkan.

Jenis tas ini memiliki desain yang sangat cocok dengan kepribadian kaum pria. Umumnya desain dan warna yang dibuat sesuai dengan para pria sehingga sangat cocok untuk digunakan setiap hari. Pemilihan warna yang cenderung agak gelap dan desain yang lebih kasual biasanya menjadi salah satu favoritnya.

Baca juga : Rekomendasi Tas Ransel Wanita Di Shopee Cocok Untuk Kuliah Dan Kerja

Rekomendasi Tas Ransel Pria untuk Berbagai Kebutuhan

Saat ini Anda bisa dengan mudah untuk mendapatkan tas ransel khusus pria melalui aplikasi e-commerce atau jual beli online.

Berbagai merk dan desain bisa dengan mudah Anda temukan sehingga Anda bisa memilih sesuai dengan selera dan kebutuhan. Agar tidak kebingungan berikut ini terdapat beberapa rekomendasi untuk jenis tas ransel bagi pria.

1. Daily Pack Open Ending

rekomendasi tas ransel pria

Rekomendasi yang pertama ini merupakan jenis tas backpack daily atau tas gendong yang bisa digunakan sehari-hari. Di dalamnya terdapat compartment khusus untuk laptop berukuran 14 hingga 15 inci. Bagian poket depan dilengkapi dengan Zipper sehingga lebih mudah saat dibuka atau ditutup kembali.

Produk ini merupakan salah satu rekomendasi tas ransel laptop pria karena memilik tempat khusus untuk menyimpan laptop yang cukup aman. Ada pula bagian pelengkap lainnya yaitu di bagian sisi untuk menyimpan Tumbler atau botol minum. Terbuat dari bahan nilon membuat tas ini lebih mudah digunakan karena ukurannya tidak terlalu besar yakni panjangnya 45 cm.

Baca Juga :  Sepatu Pria : Rekomendasi Brand Terbaik untuk Gaya dan Kenyamanan

2. Freeknight Tas Ransel Pria

rekomendasi tas ransel pria brand lokal

Tas ransel ini memiliki ukuran 15 x 30 x 45 cm dan terbuat dari bahan nilon polyester. Anda bisa menggunakan tas ransel ini untuk menyimpan laptop dan perlengkapan bekerja atau sekolah. Bahkan tas ini juga bisa Anda gunakan untuk pergi ke gunung saat liburan. Ukuran tas ini mencapai 36 liter dan lebih direkomendasikan untuk digunakan aktivitas outdoor.

Penggunaan bahan nylon berkualitas tinggi membuat tas ini lebih tahan air. Terdapat kompartemen zip yang lebih luas sehingga bisa memuat barang yang cukup banyak. Di bagian samping terdapat kantong jala untuk bisa menyimpan botol minum atau barang lainnya.

3. Rekomendasi Tas Ransel Pria : Backpack Heylook Authentic

rekomendasi tas ransel pria brand lokal

Tas ransel ini di desain dengan cukup simple namun tetap bisa membawa banyak barang. Kompartemen yang tersedia cukup banyak sehingga Anda bisa menyimpan beberapa barang di tempat yang berbeda. Slot utama cukup luas dan dapat menampung laptop berukuran 14 hingga 15 inci.

Tas ini bisa digunakan untuk aktivitas indoor maupun outdoor serta bisa digunakan oleh pria maupun wanita. Bahan yang digunakan untuk tas ini ialah Cordura Nylon sehingga tidak terlalu kaku dan nyaman untuk digunakan.

4. Bruno Cavalli Tas Backpack

rekomendasi tas ransel kerja pria

Salah satu rekomendasi tas ransel kerja pria yang juga sangat cocok digunakan sehari-hari ialah dari produk Bruno Cavalli. Tas ini terbuat dari bahan kanvas 100% dan didesain agar waterproof. Hal ini bisa mengamankan barang bawaan Anda terutama saat musim hujan. Desainnya sangat eksklusif dan berkelas serta memiliki fitur yang sangat lengkap.

Terdapat kompartemen utama yang berukuran cukup luas dan mampu menampung laptop hingga berukuran 16 inci. Bagian saku memiliki jumlah yang cukup banyak mulai dari untuk saku gadget, saku charger, saku alat tulis dan penggantung kunci.

Baca Juga :  7 Tips Memilih Supplier Sembako Yang Murah di Shopee

5. Navy Club Tas Ransel Kasual

merk tas laptop jinjing terbaik

Salah satu rekomendasi tas ransel pria brand lokal ini memiliki model yang sangat menarik dan mendukung penampilan yang lebih kasual. Bahan kanvas digunakan untuk tas ini sehingga dapat digunakan untuk kegiatan indoor maupun outdoor. Di dalamnya terdapat sekat untuk laptop yang dapat memuat laptop berukuran maksimal 14 inchi.

Ada pula kompartemen untuk menyimpan aksesoris dan kantung untuk botol air minum. Tali ranselnya sangat kuat dan dilengkapi dengan busa punggung yang empuk sehingga sangat nyaman untuk digunakan. Jahitan tas dibuat double sehingga dipastikan sangat kuat untuk memuat barang yang cukup banyak.

Beberapa rekomendasi di atas memiliki masing-masing keunggulan sehingga sangat direkomendasikan untuk digunakan oleh para pria. Untuk bekerja sehari-hari atau kegiatan sejenisnya tas tersebut akan sangat mendukung aktivitas tersebut.

Rekomendasi tas ransel pria tersebut bisa menjadi referensi bagi Anda jika sedang membutuhkan tas ransel untuk digunakan sehari-hari. Pilihan warna dan desain bisa Anda sesuaikan sehingga bisa lebih nyaman digunakan. Pastikan Anda membaca deskripsinya terlebih dahulu agar mendapatkan tas yang sesuai dengan kebutuhan.

Baca juga : Inilah Toko Sepatu Pria Online Yang Terpercaya Dan Murah Di Shopee

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top